Duo Kembar Zuxxy-Luxxy Masuk Nominasi Best Players Mobile

Prestasi dunia esports Indonesia kembali berpotensi menorehkan sejarah. Duo kembar Bigetron Red Alien, Zuxxy-Luxxy terpilih sebagai nominasi Esports Mobile Player of the Year. Bagas Pramudita “Zuxxy” dan Bagus Prabaswara “Luxxy” dinobatkan dalam nominasi Esports Awards 2020. Adapun faktor yang membuat mereka berdua layak jadi kandidat pemain esports dari kategori mobile games adalah kiprah keduanya di PMCO Global Finals 2019 dan PMWL 2020 Season Zero East Agustus lalu.

Zuxxy-Luxxy akan bersaing dengan Peng Yunfei “Fly”, dari Arena of Valor/Honor of Kings asal Tiongkok. Ada juga Bruno Goes “Nobru”, pemain Free Fire asal Brazil. Frank Oskam “Surgical Goblin”, pemain Team Liquid jadi juara Clash Royale League 2019 World Finals. Keempat ada Naman Mathur “MortaL”, leader tim PUBG Mobile asal India, Team SouL. Terakhir, Luke Fergie “Ferg”, kreator konten gaming ternama di Eropa dari Tribe Gaming yang populer lewat aksinya di Call of Duty Mobile.

Esports Awards sendiri adalah ajang penganugerahan terhadap insan-insan esports dari berbagai bidang. Perhelatan ini sudah berlangsung sejak 2015 dan telah mengapresiasi tak cuma para bintang di atas panggung, tapi juga jurnalis, caster, pelatih, host, organisasi esports terbaik dan masih banyak lagi.

Dua pemain terbaik di Indonesia dari ranah game PUBG Mobile yaitu Zuxxy dan Luxxy beberapa waktu lalu baru saja masuk kedalam nominasi pemain Esports Mobile terbaik tahun ini. Dan terlepas dari itu semua jika kalian ingin memvoting Zuxxy dan Luxxy untuk bisa memenangkan penghargaan ini, kalian bisa langsung ke website Esports Awards atau bisa klik link di samping : https://www.esportsawards.com/provote/